Senin, 03 Mei 2010

KETAKUTAN MENDATANGKAN KEAJAIBAN PDF Cetak E-mail
Rabu, 07 Oktober 2009 12:33
Untuk memberi hadiah kepada kaisar Timur Lenk, Nashrudin memasak seekor angsa. Tapi di tengah jalan, Nashrudin tidak dapat menahan diri sehingga memakan satu pahanya. Kaisar yang menerima hadiah itu bertanya, "Dimana kaki yang satunya?" Nashrudin menjawab, "Semua angsa di kota ini berkaki satu." Ini sindiran buat Timur Lenk yang hanya berkaki satu, yakni pincang.  Nashrudin berkata lebih lanjut, "Jika anda tak percaya, lihatlah angsa di depan, di tepi kolam anda!" Memang saat itu angsa tersebut sedang berdiri di bawah terik matahari sambil mengangkat satu kakinya dan menyembunyikan kepalanya di dada. Timur Lenk memandang ke arah angsa tersebut dan untuk sementara menerima argumentasi Nashrudin.

Beberapa saat kemudian, secara diam-diam Timur Lenk memerintahkan pada pemusik kerajaan untuk mendekat ke kolam. Tak lama kemudian genderang dipukul, sehingga angsa itu pun terkejut setengah mati dan berlari kesana-kemari. Timur Lenk lalu menoleh ke arah Nashrudin dan berkata, "Bagaimana kamu berani berbohong padaku?! Bukankah kamu lihat, angsa itu berjalan dengan dua kaki?!" Nashrudin menjawab, "Tetapi anda lupa, bahwa ketakutan dapat mendatangkan keajaiban. Andaikata anda dilanda ketakutan sebagaimana hewan mengalami ketakutan, maka anda akan berlari dengan empat kaki."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar